DESY, MUTHIA (2019) Isolasi Metabolit Sekunder dan Uji Aktivitas Antibakteri dari Ekstrak Metanol Kayu Angin (Usnea Mekista) (Stirt) G. Awasthil). Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.
Text
skripsi desymuthiaa fix.pdf Download (1MB) |
Abstract
Isolasi senyawa metabolit sekunder dan uji aktivitas antibakteri dari lichen Usnea mekista telah dilakukan. Senyawa metabolit sekunder diisolasi dari ekstrak metanol yang diperoleh dari ekstraksi bertingkat yang dilanjutkan dengan proses pemisahan secara kromatografi. Aktivitas antibakteri dari ekstrak metanol U.mekista dan senyawa hasil isolasi di ujikan terhadap bakteri gram positif (Staphylococcus aureus ATCC 25923 dan Enterococcus faecalis ATCC 29212) dan bakteri gram negatif (Eschericia coli ATCC 25922 dan Pseudomonas aeruginosa ATCC 27853) dengan metoda difusi agar. Hasil uji aktivitas antibakteri pada ekstrak metanol menunjukan aktivitas yang kuat terhadap bakteri E. faecalis pada konsentrasi 20%. Dari proses isolasi diperoleh 3 senyawa murni yaitu M1, M2 dan M3. Senyawa hasil isolasi dikarakterisasi secara organoleptis, fisika (titik leleh), kimia (profil KLT) dan fisikokimia (Spektrofotometer Uv-Vis dan Spektrofotometri inframerah). Berdasarkan uji aktivitas antibakteri menunjukan senyawa M1 dan M2 tidak memiliki aktivitas antibakteri, sedangkan senyawa M3 memiliki aktivitas yang kuat terhadap seluruh bakteri uji.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Farmasi > S1 Farmasi |
Depositing User: | tripayuni ekaputri |
Date Deposited: | 06 May 2021 08:03 |
Last Modified: | 06 May 2021 08:03 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/1388 |
Actions (login required)
View Item |