SILFANI AWLIA, HURYANTI (2020) UJI AKTIVITAS DIURETIK EKSTRAK ETANOL BIJI KEBIUL (Caesalpinia bonduc L. Roxb) PADA TIKUS PUTIH JANTAN YANG DIINDUKSI NaCl. Skripsi thesis, Universitas perintis Indonesia.
Text
SKRIPSI FANI.pdf Download (1MB) |
Abstract
Kebiul merupakan tanaman tradisional yang memiliki banyak manfaat dalam bidang kesehatan.Bagian tanaman kebiul (Caesalpinia bonduc L. Roxb) yang umum digunakan adalah bijinya, karena mengandung senyawa flavonoid, alkaloid dan saponin.Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efek diuretik dan mengetahui pengaruh peningkatan dosis ekstrak biji kebiul terhadap volume urin pada tikus yang diinduksi NaCl. Sebanyak 30 ekor tikus dibagi menjadi 6 kelompok yaitu: kelompok normal,kelompok positif, kelompok dosis 1 25 mg/kgBB, kelompok dosis 250 mg/kgBB, kelompok dosis 500 mg/kgBB, dan kelompok pembanding. Volume urin yang dieksresikan diamati setelah 24 jam perlakuan yang diukur pada hari ketujuh dan hari keempat belas setelah pemberian ekstrak etanol biji kebiul. Analisis statistik dengan uji anova satu arah dan anova dua arah yang kemudian dilanjutkan uji Duncan. Hasil penelitian menunjukkan aktivitas diuretik pada kelompok uji dosis 125 mg/kgBB, 250 mg/kgBB, 500 mg/kgBB masing-masing adalah 1,3960, 0,7270, 0,6980. Analisis statistik dengan anova menunjukkan perbedaan yang signifikan (p<0,05).Uji Duncanmenunjukkan adanya pengaruh peningkatan dosisterhadap volume urin hingga berbeda signifikan dengan kelompok positif. Kata kunci :Ekstrak etanol biji kebiul (Caesalpinia bonducL. Roxb), Aktivitasdiuretik
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Farmasi > S1 Farmasi |
Depositing User: | tripayuni ekaputri |
Date Deposited: | 11 May 2021 03:55 |
Last Modified: | 11 May 2021 03:55 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/1495 |
Actions (login required)
View Item |