PENGARUH PENAMBAHAN SUSU SAPI TERHADAP MUTU ORGANOLEPTIK DAN KADAR KALSIUM PADA PUDING KURMA (Phoenix dactylifera) SEBAGAI JAJANAN SEHAT CEGAH STUNTING

Nadia Lavita Sari, Nadia Lavita Sari (2021) PENGARUH PENAMBAHAN SUSU SAPI TERHADAP MUTU ORGANOLEPTIK DAN KADAR KALSIUM PADA PUDING KURMA (Phoenix dactylifera) SEBAGAI JAJANAN SEHAT CEGAH STUNTING. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
Skripsi Nadia lavita sari.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Masalah kekurangan gizi yang mendapat banyak perhatian akhir-akhir ini adalah masalah kurang gizi kronis yaitu dalam bentuk anak pendek atau stunting. Stunting merupakan salah satu menifestasi utama dari malnutrisi. Anak dikatakan stunting jika memiliki panjang/tinggi badan menurut umur dibawah -2 standar deviasi median standar pertumbuhan anak. Tujuan penelitian ini buat menganalisis kadar kalsium dan uji organoleptik puding kurma (Phoenix dactylifera) menggunakan penambahan susu sapi sebagai jajanan sehat tangkal stunting. Penelitian ini bersifat eksperimen dengan menggunakan Rancangan acak Lengkap (RAL) dengan empat perlakuan yaitu perlakuan. Pengamatan subjektif yang dilakukan uji hedonik dan mutu hedonik dengan 25 orang panelis. Analisis uji statistik menggunakan analisis distribusi uji normalitas, karena terdistribusi secara normal p≤0,05 dilanjutkan dengan uji non parametrik Anova pada taraf 5% dan apabila terdapat perbedaan nyata antara perlakuan dilanjutkan dengan uji Duncan New Multple Range Test (DNMRT) pada taraf 5% . Hasil penelitian ini menerangkan bahwa puding kurma menggunakan penambahan susu sapi 50 ml adalah puding yang paling disukai panelis. Kadar kalsium pada perlakuan ini sebesar 17,764 mg/g. Disarankan kepada masyarakat untuk memperhatikan pemenuhan gizi seimbang pada jajanan anak disekolah yang dapat mempengaruhi nutrisi pada anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 24 Feb 2022 07:57
Last Modified: 24 Feb 2022 07:57
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2069

Actions (login required)

View Item View Item