ANALISIS LAMA WAKTU PELAYANAN BANK DARAH RUMAH SAKIT (BDRS) DI RSUD BANGKINANG

ERMA, ERMA (2021) ANALISIS LAMA WAKTU PELAYANAN BANK DARAH RUMAH SAKIT (BDRS) DI RSUD BANGKINANG. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI PRINT EDIT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

BDRS adalah salah satu unit pelayanan di rumah sakit yang bertanggung jawab atas penyediaan darah untuk transfusi yang aman dan berkualitas. Serta memastikan ketersediaannya dalam jumlah yang cukup untuk mendukung pelayanan kesehatan di rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya. Ketersediaan darah aman di rumah sakit merupakan salah satu standar pelayanan minimal rumah sakit yang berarti setiap rumah sakit harus memiliki stock darah aman 24 jam di Bank Darah Rumah Sakit agar unit Bank Darah Rumah Sakit dapat berjalan dengan baik dan berstandar. Salah satu standar pelayanan darah yaitu lama waktu pelayanan pasien hingga memperoleh darah yang dibutuhkan. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan populasi berdasarkan data permintaan pasien yang datang untuk meminta pelayanan darah di BDRS dalam satu terakhir tahun 2021 sebanyak 1400. Sedangkan teknik pengambilan sampling berdasarkan table Isaac and Michael dan diperoleh sampel sebanyak 279 sampel. Hasil penelitian diperoleh rata-rata lama waktu pelayanan darah di BDRS RSUD Bangkinang selama 81 menit dan sudah memenuhi standar RSUD Bangkinang selama (≤ 140 menit). Faktor-faktor yang mempengaruhi waktu pelayanan ini adalah sumber daya manusia dan sarana prasarana yang dimiliki oleh BDRS RSUD Bangkinang

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 24 May 2022 08:24
Last Modified: 24 May 2022 08:24
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2146

Actions (login required)

View Item View Item