Pengaruh Self Management Edukasi Diabetes Mellitus Terhadap Kepatuhan Pengontrolan Gula Darah Pada Pasien Diabetes Mellitus Di Ruangan Penyakit Dalam RSUD DR. Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2019

37.SUSI SUSANTI 1814201229, 37.SUSI SUSANTI 1814201229 (2022) Pengaruh Self Management Edukasi Diabetes Mellitus Terhadap Kepatuhan Pengontrolan Gula Darah Pada Pasien Diabetes Mellitus Di Ruangan Penyakit Dalam RSUD DR. Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2019. Other thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
37. SUSI SUSANTI PROPOSAL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (667kB)
[img] Text
37.SUSI SUSANTI SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

37.SUSI SUSANTI 1814201229 ABSTRAK Latar belakang Diabetes tidak bisa sembuh dan akan ada seumur hidup, namun diabetes bisa dikontrol dan sudah banyak bukti bahwa penderita dapat hidup berdampingan dengan diabetes. Salah satu upaya pengontrolan gula darah adalah melalui edukasi diabetes (Diabetes Self Management Education/DSME). Survey di lapangan, bahwa ditemukan banyak pasien diabetes mellitus yang dirawat di ruang penyakit dalam RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh yang tidak patuh dalam melakukan pengontrolan gula darah, disebabkan mereka tidak mengetahui tentang pentingnya pengontrolan gula darah tersebut dan kapan harus dilakukan. Tujuan penelitian untuk menganalisa pengaruh self management edukasi diabetes mellitus terhadap kepatuhan pengontrolan gula darah pada pasien diabetes mellitus. Metode: Desain penelitian quasi-eksperimen dengan rancangan one group pretest posttest. Populasi adalah semua pasien diabetes mellitus yang dirawat di ruangan penyakit dalam RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh, pada bulan 20 Januari – 10 Februari 2020, berjumlah 16 orang, dengan pengambilan sampel secara total sampling. Data diolah dan dianalisa menggunakan uji t-test dependent. Hasil: Analisa univariat didapatkan rata-rata tingkat kepatuhan sebelum diberikan self management edukasi adalah 25,19 dan sesudah diberikan self management edukasi 44,94. Hasil bivariat ada pengaruh self management edukasi diabetes mellitus terhadap kepatuhan pengontrolan gula darah pada pasien diabetes mellitus (p = 0,000). Kesimpulan dan Saran: Disimpulkan bahwa self management edukasi diabetes mellitus berpengaruh terhadap kepatuhan pengontrolan gula darah pasien diabetes mellitus. Diharapkan pada tenaga kesehatan di lingkungan RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh agar dapat memberikan self management edukasi pada setiap pasien diabetes mellitus yang berkunjung dan dirawat di RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh, sehingga dapat meningkatkan kepatuhan pengontrolan gula darah pasien diabetes mellitus.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 23 Jun 2022 03:19
Last Modified: 23 Jun 2022 03:19
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2258

Actions (login required)

View Item View Item