Pengaruh Pemberian Sinar Matahari Terhadap Saturasi Oksigen Pada Penderita Tuberkulosis (TB) Paru Di Ruang Paru RSUD Dr. Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2019

44.YUDIA NOLA 1814201241, 44.YUDIA NOLA 1814201241 (2022) Pengaruh Pemberian Sinar Matahari Terhadap Saturasi Oksigen Pada Penderita Tuberkulosis (TB) Paru Di Ruang Paru RSUD Dr. Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2019. Other thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
44. YUDIA NOLA PRO.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (950kB)
[img] Text
44. YUDIA NOLA SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

44.YUDIA NOLA 1814201241 ABSTRAK Penyakit Tuberkulosis Paru merupakan masalah kesehatan global sebagai penyebab utama kematian pada jutaan orang setiap tahun di seluruh dunia. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis pengaruh pemberian sinar matahari terhadap saturasi oksigen pada penderita tuberkulosis paru di ruang paru RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh tahun 2019. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Quasi Eksperimen dengan desain pendekatan One Group Pre-Post test design, kemudian data diolah dengan menggunakan Uji Paired Test. Sampel sebanyak 15 responden. Didapatkan rata-rata persentase saturasi oksigen sebelum intervensi pemberian sinar matahari 93,26 dengan standar deviasi 0,8837 dan setelah intervensi pemberian sinar matahari adalah 94,46 dengan standar deviasi 0,9154. Hasil uji statistik didapatkan P Value 0,000, artinya ada pengaruh yang signifikan antara pemberian sinar matahari terhadap saturasi oksigen pada penderita tuberkulosis paru di ruang paru RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh tahun 2019. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan adanya pengaruh pemberian sinar matahari terhadap saturasi oksigen pada penderita tuberkulosis paru di ruang paru RSUD dr. Adnaan WD Payakumbuh tahun 2019 dan disarankan kepada pihak terkait (perawat ruangan paru) melakukan observasi dan intervensi kepada pasien untuk meningkatkan saturasi oksigen guna mencegah komplikasi apabila dilakukan secara rutin

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 23 Jun 2022 03:17
Last Modified: 23 Jun 2022 03:17
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2262

Actions (login required)

View Item View Item