HUBUNGAN SOCIAL SUPPORT DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DAN KONTROL HIPERTENSI PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GULAI BANCAH KOTA BUKITTINGGI TAHUN 2021

33.M.GILVANOWINDRA 1614201095, 33.M.GILVANOWINDRA 1614201095 (2022) HUBUNGAN SOCIAL SUPPORT DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DAN KONTROL HIPERTENSI PADA LANSIA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS GULAI BANCAH KOTA BUKITTINGGI TAHUN 2021. Other thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
33. M.GILVANOWINDRA proposal.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (796kB)
[img] Text
33. M.GILVANOWINDRA skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

33.M.GILVANOWINDRA 1614201095 ABSTRAK Lansia merupakan salah satu kelompok rentan terhadap segalanya penyakit yang di sebabkan proses menua, salah satu penyakitnya yaitu penyakit hipertensi. Penyakit hipertensi memang sangat identik dengan lansia, salah satu faktor tingginya angka kejadian kasus hipertensi pada lansia di sebabkan oleh kurangnya social support pada lansia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Social Support dengan Tingkat Kepatuhan Minum Obat dan Kontrol Hipertensi Pada Lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Gulai Bancah Kota Bukittinggi 2021. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif korelasi dengan pendekatan cross sectional. Sampel dari penelitian ini sebanyak 48 responden, dengan menggunakan metode teknik purposive sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan lembar kuesioner dan lembar observasi (daftar ceklis), penelitian dilakukan pada tanggal 10 juni sampai 8 juli 2021. Hasil analisa univariat, separoh responden mendapat sosial support Baik 28 (58,3%). lebih dari separoh pasien memiliki Tingkat Kepatuhan Minum Obat, Patuh Sebanyak 29 (60,4%). separoh pasien tidak Patuh melakukan Kontrol Hipertensi Sebanyak 24 (50%) dan patuh sebanyak 24 (50%). Analisis bivariat diperoleh Pvalue = 0,013 (pvalue <0,05) dengan OR 5.571, disimpulkan bahwa ada Hubungan antara Sosial Suport Dengan Tingkat Kepatuhan Minum Obat hipertensi, diperoleh pvalue = 0,022 (pvalue <0,05) dengan OR 4.926, disimpulkan bahwa ada Hubungan antara sosial support dengan kepatuhan kontrol ulang hipertensi di Puskesmas Gulai Bancah. Disarankan kepada keluarga untuk membantu serta mendampingi lansia untuk mengingatkan minum obat dan kontrol ke pelayanan kesehatan agar lansia patuh dalam meminum obat dan kontrol hipertensi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 23 Jun 2022 02:54
Last Modified: 23 Jun 2022 02:54
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2290

Actions (login required)

View Item View Item