Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny. R dengan Kekurangan Energi Kronik (KEK) di Kelurahan G Tahun 2020

6.RESKY RAMADHANI FITRI 1715401007, 6.RESKY RAMADHANI FITRI 1715401007 (2022) Asuhan Kebidanan Ibu Hamil Pada Ny. R dengan Kekurangan Energi Kronik (KEK) di Kelurahan G Tahun 2020. Other thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
6 RESKY RAMADHANI FITRI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

6.RESKY RAMADHANI FITRI 1715401007 ABSTRAK Pelayanan kebidanan (maternity care) dalam suatu negara dapat di nilai baik atau buruknya dilihat dari jumlah kematian maternal. AKI Indonesia masih tetap tinggi, yaitu 305 per 100.000 kelahiran hidup. Padahal, target AKI Indonesia pada tahun 2015 adalah 102 per 100.000 kelahiran hidup. Oleh karena itu penulis ingin memberikan asuhan kebidanan ibu hamil pada NY. “R” dengan kekurangan energi kronik (KEK) di Kelurahan G Kota Bukittinggi tahun 2020. Kehamilan merupakan suatu kondisi fisiologis, namun kehamilan normal juga dapat berubah menjadi kehamilan patologis. Salah satu resiko tinggi pada kehamilan adalah Kekurangan Energi Kronik (KEK). Ibu hamil dikategorikan KEK jika Lingkar Lengan Atas (LILA) < 23,5 cm. Laporan Tugas Akhir ini bertujuan memperoleh informasi, gambaran dan pengalaman serta dapat melaksanakan asuhan kebidanan ibu hamil pada Ny. “R” di Kelurahan G Kota Bukittinggi Laporan Tugas Akhir ini dengan teknik pengumpulan data melalui permeriksaan fisik, observasi dan menggunakan studi literatur dalam mengenali kasus serta didokumentasikan dalam bentuk manajemen asuhan kebidanan 7 langkah varney. Selama melaksanakan asuhan kebidanan ibu hamil dengan kekurangan energi kronik (KEK) pada Ny. “R” Di Kelurahan G Kota Bukittinggi tidak ada ditemukan kesenjangan antara teori dan praktek, dan diharapkan agar ibu memiliki pengetahuan tentang kehamilan dengan kekurangan energi kronik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Kebidanan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 24 Jun 2022 02:44
Last Modified: 24 Jun 2022 02:44
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2356

Actions (login required)

View Item View Item