EFEKTIFITAS KONSELING GIZI MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET DAN FOOD MODEL TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN DIET PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS TEBING KABUPATEN KARIMUN TAHUN 2021

DESMI SUHARNAILIS, DESMI SUHARNAILIS (2022) EFEKTIFITAS KONSELING GIZI MENGGUNAKAN MEDIA LEAFLET DAN FOOD MODEL TERHADAP PERUBAHAN PENGETAHUAN DAN KEPATUHAN DIET PENDERITA HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS TEBING KABUPATEN KARIMUN TAHUN 2021. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI DESMI SUHARNAILIS FIX.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Hipertensi merupakan peningkatan tekanan darah di atas normal yang prevalensi kejadiannya terus meningkat. Pada tahun 2018 di Indonesia prevalensi kejadian hipertensi 34,1% yang meningkat dari 25,8% pada tahun 2013. Di kepulauan Riau pada tahun 2019 menjadi 28,2% dari 25,4% pada tahun 2018. Dan di wilayah kerja UPT Puskesmas Tebing tahun 2019 menjadi 27,5% dari 26,5% di tahun 2018. Pengetahuan dan kepatuhan diet merupakan faktor yang mempengaruhi hipertensi. Penjelasan yang benar dan tepat mengenai hal tersebut bisa didapatkan melalui konseling gizi dan akan lebih efektif jika menggunakan media leaflet dan food models Tujuan penelitian mengetahui pengaruh konseling gizi terhadap pengetahuan dan kepatuhan diet penderita hipertensi di Wilayah Kerja UPT Puskesmas Tebing Kabupaten Karimun Jenis penelitian adalah Pre Eksperiment dengan one group pretest dan posttest non control design. Jumlah sampel 30 orang dengan teknik pengambilan sampel consecutive sampling. Pengetahuan diukur melalui kuesioner, dan kepatuhan diet dengan food recall. Konseling gizi dilakukan sebanyak 2 kali selama 2 minggu. Data dianalisis dengan uji paired sample t test dan wilcoxon Ditemukan ada perbedaan pengetahuan (p=0,001), asupan kalium (p=0,027), asupan lemak (p= 0,010) dan asupan serat (p= 0,029) serta tidak ada perbedaan asupan natrium (p=0,181) sebelum dan sesudah diberikan konseling gizi menggunakan media leaflet dan food models (p=0,016), Penelitian ini menyimpulkan konseling gizi menggunakan media leaflet dan food models mempengaruhi pengetahuan, asupan kalium, lemak, dan serat penderita hipertensi serta belum mampu mempengaruhi asupan natriumnya. Disarankan dalam konseling gizi menggunakan leaflet dan food models, libatkan keluarga, serta lakukan penelitian lebih lanjut dengan faktor lain dan kelompok pembanding, Kata Kunci : konseling gizi, pengetahuan, asupan natrium, kalium, lemak dan serat, penderita hipertensi Daftar bacaan: 71 (2011-2021)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 30 Dec 2022 04:25
Last Modified: 30 Dec 2022 04:25
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2486

Actions (login required)

View Item View Item