FAKTOR-FAKTOR YANG DAPAT DIUBAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAAN HIPERTENSI USIA 18 TAHUN KEATAS DI UPT PUSKESMAS TANJUNG EMAS TAHUN 2021

FETRI HELLENA, FETRI HELLENA (2022) FAKTOR-FAKTOR YANG DAPAT DIUBAH YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAAN HIPERTENSI USIA 18 TAHUN KEATAS DI UPT PUSKESMAS TANJUNG EMAS TAHUN 2021. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

WHO (World Health Organization) menyebutkan bahwa hipertensi menyerang 22% penduduk dunia, dan mencapai 36% angka kejadian di Asia Tenggara Hipertensi dapat dicegah dengan menghindari faktor penyebab terjadinya hipertensi dengan pengaturan pola makan, gaya hidup yang benar, hindari merokok, dan alkohol, mengurangi konsumsi garam yang berlebihan dan aktivitas yang cukup ,olahraga yang teratur. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat diubah dengan kejadian Hipertensi usia 18 tahun keatas di UPT Puskesmas Tanjung Emas Penelitian ini menggunakan desain deskriptif analitik dengan desain cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah klien hipertensi dan tidak hipertensi diatas usia 18 tahun keatas di UPT Puskesmas Tanjung Emas. Teknik pengambilan sampel adalah Accidental Sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah 54 orang. Data yang diperoleh kemudian dianalisis secara statistik menggunakan chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang berobat ke UPT Puskesmas Tanjung Emas tidak menderita hipertensi sebanyak 57,4 % dan menderita hipertensi sebanyak 51,2 %. Kejadian hipertensi lebih banyak terjadi pada kebiasaan merokok 65,5%, tingkat stress berat 61,1%, aktifitas fisik ringan 51,9%, asupan natrium yang berat 70,8% dan obesitas 75% . Ada hubungan kebiasaan merokok (p =0,023), tingkat stress berat (p=0,012), aktifitas fisik ringan (p=0,017),asupan natrium (0,001), dan obesitas (0,001) dengan kejadian hipertensi. Dapat disimpulkan bahwa adanya hubungan antara kebiasaan merokok,tingkat stress, aktifitas fisik, asupan natrium dan obesitas dengan kejadian hipertensi. Diharapkan penelitian ini dapat meningkatkan upaya pengendalian faktor-faktor yang dapat diubah dengan kejadian Hipertensi usia 18 tahun keatas pada pasien rawat jalan melalui konseling oleh tim medis dan petugas gizi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 30 Dec 2022 04:45
Last Modified: 30 Dec 2022 04:45
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2493

Actions (login required)

View Item View Item