Faktor-faktor yang berhubungan dengan kelulusan mahasiswa profesi ners dalam uji kompetensi di stikes perintis padang kampus II bukittinggi tahun 2017

NOFIA FRISCA, NOFIA FRISCA (2017) Faktor-faktor yang berhubungan dengan kelulusan mahasiswa profesi ners dalam uji kompetensi di stikes perintis padang kampus II bukittinggi tahun 2017. Skripsi thesis, STIKes PERINTIS PADANG.

[img] Text
28 NOFIA FRISCA.pdf

Download (4MB)

Abstract

Novia Friska (28): 13103084105032 FAKTOR-FAKTOR APA SAJA YANG BERHUBUNGAN KELULUSAN MAHASISWA PROFESI NERS DALAM UJI KOMPETENSI DI STIKES PERINTIS KAMPUS II BUKITTINGGI TAHUN 2016. ix + VI BAB + 68 Halaman + Tabel + 2 Skema + 7 Lampiran. ABSTRAK Menurut Asosiasi Institusi Pendidikan Ners Indonesia (AIPNI) dan persatuan perawat nasional Indonesia (PPNI), program Profesi Ners bertujuan supaya setelah lulus mereka akan mempunyai kompetensi dan kewenangan dalam memberikan asuhan keperawatan pasien yang menjadi tanggung jawabnya, melakukan asuhan dan layanan keperawatan di kesehatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Faktor-Faktor apa saja yang Berhubungan Kelulusan Mahasiswa Profesi Ners dalam Uji Kompetensi di STIKes Perintis Kampus II Bukittinggi Tahun 2016. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan desain pendekatan cross sectional, kemudian data diolah dengan menggunakan uji Chi Square. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 orang responden. Hasil uji statistik diperoleh p value = 0,043 (p<α) maka dapat disimpulkan adanya hubungan motivasi mahasiswa dengan kelulusan mahasiswa Profesi Ners dalam Uji Kompetensi, adanya hubungan sikap mahasiswa dengan kelulusan mahasiswa Profesi Ners dalam Uji Kompetensi dengan p value 0,009, adanya hubungan sarana prasarana mahasiswa dengan kelulusan mahasiswa Profesi Ners dalam Uji Kompetensi dengan p value 0,002, adanya hubungan alat bantu belajar mahasiswa dengan kelulusan mahasiswa Profesi Ners dalam Uji Kompetensi di STIKes Perintis Kampus II Bukittinggi Tahun 2016 dengan p value 0,007. Saran dalam penelitian ini adalah Penelitian ini dapat digunakan sebagai tolak ukur bagi mahasiswa profesi ners yang akan mengikuti ujian kompetensi selantutnya. Memberikan masukan bagi mahasiswa agar pada ujian kompetensi berikutnya mahasiswa lulus dalam melakukan uji kompetensi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 02 Jul 2019 03:00
Last Modified: 16 Aug 2019 04:50
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/275

Actions (login required)

View Item View Item