HUBUNGAN ASUPAN ZAT GIZI LEMAK, KOLESTROL, NATRIUM, SERAT DAN AKTIVITAS FISIK TERHADAP KEJADIAN HIPERTENSI PADA PRA LANSIA DAN LANSIA (45-60 TAHUN) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK BUAYA PADANG TAHUN 2022

INTAN BERTA FADILLAH, INTAN BERTA FADILLAH (2022) HUBUNGAN ASUPAN ZAT GIZI LEMAK, KOLESTROL, NATRIUM, SERAT DAN AKTIVITAS FISIK TERHADAP KEJADIAN HIPERTENSI PADA PRA LANSIA DAN LANSIA (45-60 TAHUN) DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS LUBUK BUAYA PADANG TAHUN 2022. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
KTI INTAN BERTA FADILLAH.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Padang pada tahun 2022 bulan januari penderita hipertensi yang sudah berkunjung atau berobat ke Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Padang mencapai 455 orang. Tujuan Penelitian ini adalah mengetahui hubungan asupan zat gizi lemak, kolestrol, natrium, serat dan aktivitas fisik terhadap kejadian hipertensi pada pra lansia di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Padang. Desain penelitian ini adalah cross sectional dimana kejadian hipertensi sebagai variable dependen dan asupan zat gizi lemak, kolestrol, natrium dan serat sebagai variable independen. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 162 orang dan menggunakan rumus slovin didapatkan sampel sebanyak 62 orang untuk penelitian ini. Analisis data menggunakan Chi-Square. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar kejadian hipertensi memiliki persentase (90,3%) dengan hasil analisis hubungan kejadian hipertensi dengan asupan lemak (p-value = 0,000), kejadian hipertensi dengan asupan kolestrol (pvalue = 1,000), kejadian hipertensi dengan asupan natrium (p-value = 0,000), kejadian hipertensi dengan asupan serat (p-value = 0,907) dan kejadian hipertensi dengan aktivitas fisik (p-value = 0,000). Kesimpulan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kejadian hipertensi dengan asupan lemak, asupan natrium dan aktivitas fisik. Sedangkan hubungan antara kejadian hipertensi dengan asupan kolestrol dan asupan serat tidak terdapat hubungan yang signifikan pada pra lansia usia 45-60 tahun di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Padang. Kata kunci : Hipertensi, asupan lemak, kolestrol, natrium, serat, aktifitas fisik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Gizi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 15 Feb 2023 04:34
Last Modified: 15 Feb 2023 04:34
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2762

Actions (login required)

View Item View Item