HUBUNGAN PEMERIKSAAN PROTEIN URINE POSITIF TERHADAP SEDIMEN URINE

MUHAMMAD HADORI, MUHAMMAD HADORI (2022) HUBUNGAN PEMERIKSAAN PROTEIN URINE POSITIF TERHADAP SEDIMEN URINE. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI Muhammad Hadori 1713353026.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Dilaboratorium hematologi sering dilakukan pemeriksaan protein urine dan sedimen urine. Protein dalam urine atau protein uria merupakan suatu keadaan yang biasanya terjadi pada seseorang yang mengalami gangguan ginjal, sedangkan sedimen urine bertujuan untuk mendeteksi dan mengidentifikasi bahan yang tidak larut dalam air. Desain penelitian adalah Cross sectional. Penelitian ini bertujuan untuk melihat apakah terdapat hubungan antara protein urine positif terhadap sedimen urine. Pemeriksaan protein urine diperiksa dengan metode fungsional (kimiawi), sedangkan sedimen urine menggunakan metode mikroskopik menggunakan alat centrifuge dan mikroskop. Penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2021 – Maret 2022, penelitian di lakukan di RSUD dr. Rasidin Padang, Hasil penelitian yang didapatkan 30 sampel protein urine yaitu didapatkan hasil urine positif sebanyak 30 buah diantaranya ada 3 urine yang dinyatakan positif 3, 13 urine yang positif 2 dan 14 lagi urine dengan hasil positif 1 dan dilihat dari hasil uji statistik dengan uji chi square didapatkan nilai rata-rata 2,3667 mg/dl sedangkan hasil yang didapatkan dari pemeriksaan sedimen urine eritrosit didapatkan nilai ratarata 4333 juta/µl, leukosit didapatkan nilai rata-rata 7333 uL, silinder nilai rata-rata 9667, kristal didapatkan nilai 10,000 dan epitel didapatkan nilai 1,000. Dapat disimpulkan tidak adanya hubungan antara protein urine terhadap sedimen urine di bagian eritrosit, leukosit, epitel, kristal kecuali silinder, karna dilihat dari hasil SPSS dengan uji statistik uji chi square didapatkan nilai p value = 0,01 ≤ 0,05. Kata kunci : Spesimen Urine, Protein Urine, Sedimen Urine

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 16 Feb 2023 04:01
Last Modified: 16 Feb 2023 04:01
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2841

Actions (login required)

View Item View Item