EFEKTIFITAS REBUSAN DAUN PILADANG (Coleus scutellaroides) SEBAGAI PEWARNAAN ALTERNATIF PADA PEMERIKSAAN SOIL TRANSMITED HELMINTHS

REGI PERDANA PUTRA 2000222075, REGI PERDANA PUTRA 2000222075 (2023) EFEKTIFITAS REBUSAN DAUN PILADANG (Coleus scutellaroides) SEBAGAI PEWARNAAN ALTERNATIF PADA PEMERIKSAAN SOIL TRANSMITED HELMINTHS. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
KTI Regi Perdana Putra[1].pdf
Restricted to Repository staff only

Download (666kB)
[img] Text
Artikel Regi Perdana Putra[1].pdf

Download (401kB)

Abstract

ABSTRAK Salah satu tumbuhan obat yang masih dalam pengembangan adalah Coleus scutellaroides yang di Indonesia dikenal dengan nama piladang, iler, atau miana. Miana (Coleus scutellaroides) termasuk ke dalam tanaman hias yang berdaun tunggal dan berwarna ungu. Warna ungu yang terdapat pada daun miana adalah indikator keberadaan pigmen antosianin. Dalam kondisi asam antosianin akan berwarna merah tua, dan pada media basa berubah menjadi ungu dan biru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas sediaan telur cacing memakai rebusan daun piladang (Coleus scutellaroides). Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari s/d bulan Juli 2023 di UPT Laboratorium Universitas Perintis Indonesia. Penelitian ini menggunakan 4 perlakuan dengan konsentrasi rebusan daun piladang: aquadest (1:1), (1:2), (1:3) dan (1:4) dengan sampel feses yang digunakan adalah sampel positif Soil Transmitted Helminth yang tersedia di laboratorium Biomedik Universitas Perintis Indonesia. Hasil penelitian didapatkan konsentrasi 1:4 memberikan kualitas sediaan yang paling baik. Kesimpulan rebusan daun piladang bisa digunakan sebagai reagen pewarnaan alternatif sebagai pengganti eosin 2% dan yang mendekati kualitas eosin adalah konsentrasi1:4 karena mendapatkan hasil kualitas lapang pandang, telur cacing menyerap warna, bagian telur terlihat sangat jelas. Kata Kunci: Daun piladang (Coleus scutellaroides), Telur cacing Soil transsmited helminth, Eosin 2%

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 25 Apr 2024 05:18
Last Modified: 25 Apr 2024 05:18
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/3197

Actions (login required)

View Item View Item