HUBUNGAN PEMERIKSAAN JUMLAH TROMBOSIT DAN NILAI PDW (PLATELET DISTRIBUTION WIDTH) TERHADAP TEKANAN DARAH PADA MAHASISWA UNIVERSITAS PERINTIS INDONESIA YANG SEHAT

Dahlia, Dahlia (2023) HUBUNGAN PEMERIKSAAN JUMLAH TROMBOSIT DAN NILAI PDW (PLATELET DISTRIBUTION WIDTH) TERHADAP TEKANAN DARAH PADA MAHASISWA UNIVERSITAS PERINTIS INDONESIA YANG SEHAT. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI DAHLIA.pdf

Download (742kB)

Abstract

Trombosit atau biasa disebut platelet merupakan fragmen sitoplasma megakariosit yang tidak berinti dan terbentuk di sumsum tulang. Fungsi utama trombosit berperan dalam proses pembekuan darah. PDW (Platelet distribution width) adalah variasi ukuran diameter trombosit yang beredar dalam darah perifer. Pemeriksaan PDW merupakan gambaran dari masa hidup trombosit yang pendek yang timbul akibat peningkatan aktivitas destruksi trombosit. Tekanan darah merupakan tekanan yang ditimbulkan pada dinding arteri ketika darah tersebut dipompa oleh jantung ke seluruh tubuh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan jumlah trombosit dan nilai PDW terhadap tekanan darah pada mahasiswa universitas perintis indonesia menggunakan alat Hematolgy analyzer. Metode ini adalah observasional analitik dengan desain secara cross sectional study. Populasi penelitian darah mahasiswa universitas perintis indonesia diambil 30 sampel darah. Hasil penelitian didapatkan rerata jumlah trombosit yaitu 305.27 sel/〖mm〗^3. Rerata nilai PDW 10.980 fl dan rerata dari tekanan darah yaitu 124 mmHg. Uji Chi-Square yang dilakukan pada jumlah trombosit dan tekanan darah di dapatkan hasil P value 1,000 > 0,05,didapat hasil tidak terdapat hubungan yang signifikan antara jumlah trombosit terhadap tekanan darah pada mahasiswa Universitas Perintis Indonesia. Uji Chi-Square antara nilai PDW dan tekanan darah didapatkan hasil P value 1,000 > 0,05 dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara nilai PDW terhadap tekanan darah pada mahasiswa Universitas Perintis Indonesia Kata Kunci : Jumlah Trombosit, nilai PDW Tekanan Darah, Mahasiswa. Trombosit atau biasa disebut platelet merupakan fragmen sitoplasma megakariosit yang tidak berinti dan terbentuk di sumsum tulang. Fungsi utama trombosit berperan dalam proses pembekuan darah. PDW (Platelet distribution width) adalah variasi ukuran diameter trombosit yang beredar dalam darah perifer. Pemeriksaan PDW merupakan gambaran dari masa hidup trombosit yang pendek yang timbul akibat peningkatan aktivitas destruksi trombosit. Tekanan darah merupakan tekanan yang ditimbulkan pada dinding arteri ketika darah tersebut dipompa oleh jantung ke seluruh tubuh. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan jumlah trombosit dan nilai PDW terhadap tekanan darah pada mahasiswa universitas perintis indonesia menggunakan alat Hematolgy analyzer. Metode ini adalah observasional analitik dengan desain secara cross sectional study. Populasi penelitian darah mahasiswa universitas perintis indonesia diambil 30 sampel darah. Hasil penelitian didapatkan rerata jumlah trombosit yaitu 305.27 sel/〖mm〗^3. Rerata nilai PDW 10.980 fl dan rerata dari tekanan darah yaitu 124 mmHg. Uji Chi-Square yang dilakukan pada jumlah trombosit dan tekanan darah di dapatkan hasil P value 1,000 > 0,05,didapat hasil tidak terdapat hubungan yang signifikan antara jumlah trombosit terhadap tekanan darah pada mahasiswa Universitas Perintis Indonesia. Uji Chi-Square antara nilai PDW dan tekanan darah didapatkan hasil P value 1,000 > 0,05 dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat hubungan yang signifikan antara nilai PDW terhadap tekanan darah pada mahasiswa Universitas Perintis Indonesia Kata Kunci : Jumlah Trombosit, nilai PDW Tekanan Darah, Mahasiswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 30 May 2024 02:19
Last Modified: 30 May 2024 02:19
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/3234

Actions (login required)

View Item View Item