UJI EFEKTIVITAS ANTIDIABETES EKSTRAK DAUN MANGGA ARUMANIS (Mangifera indica L.) DALAM BENTUK Orally Disintegrating Film (ODF) PADA TIKUS PUTIH JANTAN DIABETES

SITI ELIA HUSNA, SITI ELIA HUSNA (2023) UJI EFEKTIVITAS ANTIDIABETES EKSTRAK DAUN MANGGA ARUMANIS (Mangifera indica L.) DALAM BENTUK Orally Disintegrating Film (ODF) PADA TIKUS PUTIH JANTAN DIABETES. Skripsi thesis, Universitas perintis indonesia.

[img] Text
SKRIPSI_SITI ELIA HUSNA.pdf

Download (331kB)

Abstract

Tanaman daun mangga arumanis (Mangifera indica L.) memiliki kandungan mangiferin dan flavonoid sebagai antidiabetes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas antidiabetes ekstrak daun mangga arumanis (Mangifera indica L.) dalam bentuk ODF (Orally Disintegrating Film) pada tikus putih jantan diabetes. Penelitian ini menggunakan 4 kelompok tikus wistar jantan. Kelompok I (Kontrol Negatif), Kelompok II (Kontrol Positif), Kelompok III (ODF ekstrak daun mangga dosis 58,8 mg per film) dan Kelompok IV (Pembanding glibenklamid dosis 0,09 mg per film). Kelompok II, III dan IV diberikan perlakuan induksi dengan aloksan 150 mg/kg bb selama 3 hari secara intraperitoneal, kemudian diberikan perlakuan pemberian sediaan uji pada masing-masing kelompok selama 5 hari berturut-turut secara oral. Pengukuran kadar glukosa darah melalui vena lateralis ekor dilakukan sebelum dan sesudah diinduksi dan setelah pemberiaan sediaan uji pada semua kelompok menggunakan alat glucometer Easy Touch. Hasil penelitian ini menunujukkan bahwa rata-rata penurunan kadar glukosa darah tikus pada kelompok perlakuan ODF ekstrak daun mangga arumanis dengan dosis 58,8 mg per film yaitu 97,0(mg/dL) dan pada kelompok pembanding glibenklamid dengan dosis 0,09 mg per film yaitu 98,00(mg/dL). Berdasarkan hasil analisis data statistik Anova satu arah menunjukan hasil yang berbeda secara signifikan (p<0,05) bahwa ekstrak daun mangga arumanis dalam bentuk ODF (orally disintegrating film) efektif sebagai antidiabetes. Kesimpulan penelitian ini adalah Ekstrak Daun Mangga Arumanis (EDMA) (Mangifera indica L.) sebagai zat aktif dapat diformulasikan menjadi Orally Disintegrating film (ODF) dan Pemberian ODF (Orally Disintegrating Film) Ekstrak Daun Mangga Arumanis (Mangifera Indica L.) efektif sebagai obat antidiabetes pada tikus putih jantan diabetes. Kata kunci : Diabetes Melitus, Mangifera indica L. ,Antidiabetes, Kadar Glukosa Darah, ODF((orally disintegrating film))

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Farmasi > S1 Farmasi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 11 Jun 2024 07:49
Last Modified: 11 Jun 2024 07:49
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/3275

Actions (login required)

View Item View Item