Pengaruh Metode Kangaroo Mother Care (KMC ) terhadap Peningkatan Saturasi O2 pada bayi dengan BBLR diruangan Perinatologi RSUD Dr.Achmad Mochtar Bukittinggi tahun 2018

DENI SUSANTI, DENI SUSANTI (2018) Pengaruh Metode Kangaroo Mother Care (KMC ) terhadap Peningkatan Saturasi O2 pada bayi dengan BBLR diruangan Perinatologi RSUD Dr.Achmad Mochtar Bukittinggi tahun 2018. Skripsi thesis, STIKes PERINTIS PADANG.

[img] Text
63 DENI SUSANTI.pdf

Download (609kB)

Abstract

DENI SUSANTI (63) 1714201180 BAB I PENDAHULUAN 1.1.Latar Belakang Berdasarkan data WHO (2002) diketahui bahwa angka kematian neonatal didunia sebagian besar (37%) terjadi dinegara berkembang dan 75% diantaranya terjadi saat hari pertama bayi dilahirkan dalam kurun waktu 24 jam. Di Indonesia pada tahun 2015 angka kematian bayi sebesar 22,23 dari 1.000 kelahiran hidup (SUPAS.2015) Faktor yang meyebabkan kematian bayi tersebut adalah asfiksia sebanyak 51%, 42.9% diantaranya bayi yang lahir dengan berat badan kurang dari 2500 gram dan diikuti kasus sectio cesaria, prematur, kelainan kongenital serta sepsis (Manuaba, 2011). Menurut penelitian Wong (2008) menyatakan bahwa kondisi berat badan bayi baru lahir dan usia gestasi akan mempengaruhi angka kematian pada bayi tersebut. Lebih jauhnya dijelaskan bahwa semakin rendah berat badan badan bayi yang baru lahir dan usia gestasionalnya yang belum cukup bulan maka akan berdampak pada tinggi angka mortalitasnya. Menurut Depkes RI (2010) Bayi yang dbaru dilahirkan dengan berat badan kurang dari berat normal tanpa melihat usia gestasinya dinamakan bayi BBLR.. Bayi yang berat badan lahir kurang dari normal tersebut akan beresiko tinggi mengalami masalah kesehatan, oleh karena itu tidak jarang angka kematian lebih banyak tau lebih tinggi terjadi pada bayi yang berat badan kurang dari normal tersebut. (Pantiwati, 2010)

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 10 Sep 2019 08:48
Last Modified: 10 Sep 2019 08:48
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/348

Actions (login required)

View Item View Item