FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN MAKANAN DI RUMAH SAKIT UNAND PADANG TAHUN 2023

RITA WATI, RITA WATI (2024) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN MAKANAN DI RUMAH SAKIT UNAND PADANG TAHUN 2023. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI RITAWATI GABUNGAN OK.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
ABSTRAK RITA WATI.docx

Download (21kB)

Abstract

Tingkat kepuasan pasien rawat inap di Rumah Sakit Unand sesuai survey awal yang dilakukan terhadap 10 orang pasien, secara keseluruhan didapatkan 20% menyatakan puas dan 80% menyatakan tidak puas sedangkan tingkat kepuasan pasien rawat inap di suatu Rumah Sakit sesuai dengan Standar Pelayanan Minimal (SPM) dari Kementrian Kesehatan RI adalah minimal 90%. Tujuan penelitian ini dapat diketahui faktor apa saja yang mempengaruhi terhadap kepuasan pasien dalam Pelayanan Makanan di Rumah Sakit Unand Padang tahun 2023. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain Potong lintang. Penelitian ini di Rumah Sakit Unand Padang bulan Januari 2024. Populasi adalah seluruh pasien di ruang rawat inap Rumah Sakit Unand Padang 1 bulan terahir yang berusia 17 tahun keatas dan memiliki diet biasa atau diet khusus kecuali diet makanan cair yang berjumlah 95 orang. Teknik sampel menggunakan metode accidental sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner. Pengolahan data dilakukan secara komputerisasi dan dianalisis secara univariat dan bivariat menggunakan uji chi-square. Hasil penelitian didapatkan 63,2% responden tidak puas terhadap pelayanan makanan yang diberikan Rumah Sakit Unand, 61,1% aspek tangibles tidak bermutu, 53,7% reliability tidak bermutu, 51,6% responsive tidak bermutu, 55,8% assurance tidak bermutu, 63,2% empathy tidak bermutu, 60,0% pasien banyak menyisakan makanan yang disajikan. Terdapat hubungan tangibles (wujud nyata), reliability (keandalan), responsiveness (kesigapan), assurance (jaminan), empathy (perhatian) dan sisa makanan dengan kepuasan pasien terhadap pelayanan makanan di Rumah Sakit Unand. Kesimpulan dari hasil penelitian didapatkan masih banyak aspek pelayanan makanan di Rumah Sakit Unand yang tidak bermutu dan ketidakpuasan terhadap pelayanan makanan. Untuk itu diharapkan Rumah Sakit mempertahankan dan meningkatkan pelayanan yang dianggap perlu di prioritas utamakan seperti: Penyajian makanan di beri hiasan/garnish, makanan yang disajikan dalam kondisi tertutup dan sebagainya. Kata Kunci : Kepuasan, Tangibles, Reliability, Responsive, Assurance, Empathy, Sisan Makanan Daftar Bacaan : 2018-2022

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 20 Sep 2024 07:50
Last Modified: 20 Sep 2024 07:50
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/3600

Actions (login required)

View Item View Item