Hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien peserta BPJS di rawat inap interne RSAM Bukittinggi tahun 2016

HENDRA SYAPUTRA, HENDRA SYAPUTRA (2016) Hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien peserta BPJS di rawat inap interne RSAM Bukittinggi tahun 2016. Skripsi thesis, STIKes PERINTIS PADANG.

[img] Text
03 HENDRA SAPUTRA.pdf

Download (976kB)

Abstract

HENDRA SYAPUTRA (3) 14103084105067 Hubungan Kualitas Pelayanan Kesehatan dengan Kepuasan Pasien Peserta BPJS di Ruang Rawat Inap Interne RSUD Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2016 VII + VI BAB + 108 Halaman + 16 Tabel + 8 Lampiran ABSTRAK BPJS Kesehatan merupakan perubahan dari PT Askes yang diperuntukan bagi PNS/TNI/Polri, dan PT Jamsostek bagi karyawan BUMN dan Swasta yang saat ini dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat, namun pengguna BPJS yang ada di RSUD Payakumbuh masih banyak yang belum merasakan puas akan kualitas pelayanan yang diberikan petugas kesehatan, mulai dari palayanan secara fisik pelayanan tanggun jawab serta pelayanan lainnya yang masih jauh dari harapan kepuasan. Tujuan penelitian ini untuk melihat Hubungan Kualitas pelayanan kesehatan dengan Kepuasan pasien peserta BPJS di Ruang Rawat Inap Interne RSUD Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2016 Disain Penelitian adalah deskriptif Analitik. Sampel sebanyak 96 orang responden dan pengolahan data Chi Square test. Hasil penelitian didapatkan lebih dari separoh responden (memiliki kehandalan yang baik (56.3%), daya tanggap yang baik (56.3%), Jaminan yang baik (52.1%), empati (50.0%), bukti fisik yang baik (55.2%), kepuasan dalam pelayanan kesehatan (64.6%), kualitas pelayanan kesehatan yang kurang baik (51.0%)), Terdapat hubungan kepuasan dengan kehandalan, daya tanggap pelayanan kesehatan, empati pelayanan kesehatan, bukti fisik pelayanan kesehatan, dan kualitas pelayanan kesehatan pasien peserta BPJS di rawat Inap Interne RSUD Adnaan WD Payakumbuh Tahun 2016 dengan nilai p-value = 0,043 (p < 0,05). Diharapkan penelitian ini dapat dijadikan acuan pelayanan kesehatan di RSUD Adnaan WD Payakumbuh karena dengan adanya hasil penelitian ini dapat menambah pengetahuan petugas kesehatan tentang hubungan kualitas pelayanan kesehatan dengan kepuasan pasien dan peningkatan kinerja bagi karyawan di Rumah Sakit tersebut.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 11 Sep 2019 07:40
Last Modified: 11 Sep 2019 08:15
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/374

Actions (login required)

View Item View Item