NOVITA ZULVIA PUTRI, NOVITA ZULVIA PUTRI (2016) Hubungan lama penggunaan komputer dan membeca buku dalam jarak dekat dengan gangguan [penglihatan _miopi) pada anak SD S YPPI kelas VI di perawang tahun 2016. Skripsi thesis, STIKes PERINTIS PADANG.
Text
42 NOVITA ZULVIA PUTRI.pdf Download (852kB) |
Abstract
NOVITA ZULVIA PUTRI (42) 12103084105033 ABSTRAK Miopi adalah suatu kelainan refraksi dari mata dimana bayangan difokuskan didepan retina sehingga penderita kesulitan untuk melihat benda pada jarak tertentu. Menurut WHO 12 juta anak usia 5 – 15 tahun mengalami gangguan penglihatan karena kelainan refraksi yang tidak dikoreksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan lama penggunaan komputer dan membaca buku dalam jarak dekat dengan gangguan penglihatan (Miopi) pada anak SD.S YPPI Kelas VI di Perawang Tahun 2016. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasi dengan pendekatan retrospektif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas VI di SD.S YPPI yang berjumlah 362 orang. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh siswa yang menggunakan komputer yang berjumlah 47 orang. Pengumpulan data menggunakan lembar observasi kejadian miopi dan kuisioner untuk mengetahui lama menggunakan komputer dan membaca buku dalam jarak dekat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 59,6% responden dengan kebiasaan menggunakan komputer < 2 jam/ hari, 68,1% responden dengan kebiasaan membaca buku dalam jarak dekat dan 55,3% responden mengalami kejadian miopi. Hasi analisis bivariat menunjukkan bahwa ada hubungan antara lama menggunakan komputer ( p = 0,007, OR = 6,667) dan membaca buku dalam jarak dekat (p = 0,017, OR = 6,050) dengan kejadian miopi. Dapat disimpulkan bahwa lama menggunakan komputer dan kebiasaan membaca dalam jarak dekat dengan kejadian gangguan penglihatan miopi pada anak kelas VI SD.S YPPI. Untuk itu diharapkan kepada semua pihak, terutama guru dan orang tua untuk dapat melakukan pengawasan terhadap anak dalam kebiasaan membaca dan penggunaan komputer demi menghindarkan kejadian gangguan penglihatan pada anak. Daftar Pustaka : 21 (2005 – 2014)
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan |
Depositing User: | lena lena |
Date Deposited: | 13 Sep 2019 04:53 |
Last Modified: | 13 Sep 2019 04:53 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/412 |
Actions (login required)
View Item |