sintia ayuningsih, sintia ayuningsih (2025) Potensi interaksi obat pada pasien dewasa penyakit pneunomia di bangsal paru rawat inap di RSUP M.Djamil padang pada tahun 2023 dan 2024. Skripsi thesis, Universitas perintis indonesia.
|
Text
80. SKRIPSI_SINTIA AYUNINGSIH.docx Download (449kB) |
Abstract
Pneumonia adalah penyakit infeksi yang berada di parenkim paru atau alveoli, disebabkan oleh mikroorganisme patogen, seperti virus, jamur, maupun bakteri. Keparahan penyakit dapat terjadi karena faktor host atau patogen dan komplikasi. Tujuan penelitian untuk mengetahui potensi interaksi obat pasien dewasa penyakit pneumonia di bangsal paru rawat inap RSUP Dr. M. Djamil Padang. Penelitian deskriptif observasional dengan pengambilan data retrospektif dari rekam medis pasien penyakit pneumonia dengan teknik sampling purposive. Jenis instrumen penelitian ialah data rekam medis pasien dewasa Community acquired pneumonia (CAP) dan Hospital acquired pneumonia (HAP), dengan melihat potensi interaksi obat menggunakan: Stockley, Drugs.com dan Medscape. Didapatkan 42 pasien yang termasuk kriteria inklusi, 8 pasien yang tidak mengalami interaksi dan 34 pasien mengalami interaksi obat. Jenis interaksi obat farmakokinetik sebanyak 8 (12,5%) kasus, sedangkan farmakodinamik sebanyak 56 (87,5%) kasus. 20 kasus tingkat keparahan minor, 42 kasus moderate dan 2 kasus mayor. Disimpulkan bahwa interaksi obat yang berinteraksi pada pasien dewasa penyakit pneumonia di bangsal paru rawat inap RSUP Dr. M. Djamil Padang ialah kombinasi 2 yaitu levofloxacin dengan ondansetron dan lactulose. Kata kunci: Pneumonia, Interaksi obat, CAP dan HAP
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
| Divisions: | Fakultas Farmasi > S1 Farmasi |
| Depositing User: | tripayuni ekaputri |
| Date Deposited: | 31 Dec 2025 07:54 |
| Last Modified: | 31 Dec 2025 07:54 |
| URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/4415 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
