Mis Setia Ardi, Mis Setia Ardi (2025) PERANCANGAN BULETIN “CAHAYA TRADISI” SEBAGAI UPAYA PELESTARIAN TARI PIRING LAMPU TOGOK DI KOTA SOLOK. Skripsi thesis, Universitas perintis indonesia.
|
Text
MIS SETIA ARDI.pdf Download (526kB) |
Abstract
Tari Piring Lampu Togok merupakan salah satu warisan budaya Kota Solok yang memiliki nilai estetika, spiritual dan sejarah, namun publikasinya masih terbatas. Penelitian ini bertujuan merancang Buletin Cahaya Tradisi sebagai media komunikasi visual agar informasi mengenai Tari Piring Lampu Togok dapat tersampaikan secara lebih luas dan menarik. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pesan budaya diwujudkan melalui penggunaan bahasa sederhana, visual berupa foto dan ilustrasi tradisi, serta penyajian informasi yang runtut sehingga mudah dipahami pembaca. Buletin ini berfungsi tidak hanya sebagai media informasi tetapi juga sebagai sarana ajakan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, terhadap pentingnya melestarikan Tari Piring Lampu Togok. Media cetak berupa buletin terbukti masih relevan dan efektif dalam menjaga eksistensi tradisi di tengah perkembangan digital. Kata Kunci : Buletin, Tari Piring Lampu Togok, Pelestarian Budaya.
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources |
| Divisions: | Fakultas Ekonomi Bisnis dan Ilmu Sosial > Ilmu Komunikasi |
| Depositing User: | tripayuni ekaputri |
| Date Deposited: | 09 Jan 2026 04:43 |
| Last Modified: | 09 Jan 2026 04:43 |
| URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/4695 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
