Putri Ariani, Putri (2025) PERBEDAAN HASIL BTA PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU SEBELUM DAN SESUDAH PENGOBATAN OAT FASE INTENSIF DI RSUD PIDIE JAYA. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.
|
Text
ARTIKEL PUTRI ARIFANI.pdf Restricted to Repository staff only Download (493kB) |
|
|
Text
COVER ABSTRAK BAB 1 & 5 PUTRI ARIFANI OK.pdf Download (784kB) |
|
|
Text
SKRIPSI PUTRI ARIFANI 2410263615 PERPUS .pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
Abstract
Tuberkulosis masih menjadi tantangan kesehatan global. Di seluruh dunia, sekitar 10 juta individu kehilangan nyawa setiap tahun karena tuberkulosis (TB). Penyakit ini disebabkan oleh Mycobacterium tuberculosis, merupakan penyakit menular yang dapat menyebar berakibat serius jika tidak diobati secara tepat. Keberhasilan suatu program terapi untuk tuberkulosis (TB) memerlukan disiplin dalam menjalani pengobatan, dan salah satu alasan utama kegagalan dalam terapi tuberkulosis adalah rendahnya tingkat kepatuhan dari penderita. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil BTA pada pasien tuberkulosis paru sebelum dan sesudah pengobatan OAT fase intensif di RSUD Pidie Jaya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional dengan jumlah sampel 24 orang. Hasil analisis univariat pemeriksaan BTA sebelum menjalani pengobatan OAT fase intensif adalah, hampir separuh responden memiliki hasil +2 dengan jumlah 10 orang (41,7%), +3 berjumlah 6 orang (29.2%), +1 berjumlah 5 orang (20,8%), scanty berjumlah 3 orang (12,5%) dan tidak ada responden dengan hasil pemeriksaan BTA negatif. setelah menjalani pengobatan OAT, hasil negatif berjumlah 17 orang (70,8%), scanty 4 orang (16,7%), +1 berjumlah 3 orang (12,5%) dan tidak ditemukan hasil pemeriksaan untuk BTA +2 dan +3. Hasil uji Marginal Homogeneity diperoleh hasil p value = 0,000 yang berarti p < 0,05 sehingga Ha diterima dan Ho ditolak yang artinya ada perbedaan hasil BTA (Bakteri Tahan Asam) sebelum dan sesudah pengobatan OAT fase intensif. Kata Kunci: Tuberkulosis, Mycobacterium tuberculosis, OAT Fase Intensif
| Item Type: | Thesis (Skripsi) |
|---|---|
| Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
| Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan |
| Depositing User: | tripayuni ekaputri |
| Date Deposited: | 13 Jan 2026 04:51 |
| Last Modified: | 13 Jan 2026 04:51 |
| URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/4730 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
