Faktor-faktor yang berhubungan dengan kenakanlan pada remaja putus sekolah di kenagarian Baringin kecamatan Palembayan Kabupaten Agam Tahun 2015

RIKA PURNAMA SARI, RIKA PURNAMA SARI (2015) Faktor-faktor yang berhubungan dengan kenakanlan pada remaja putus sekolah di kenagarian Baringin kecamatan Palembayan Kabupaten Agam Tahun 2015. Skripsi thesis, STIKes PERINTIS PADANG.

[img] Text
53 RIKA PURNAMA SARI.pdf

Download (3MB)

Abstract

RIKA PURNAMA SARI NIM : 11103084105045 (53) ABSTRAK Kejahatan/Kenakalan Remaja (Juvenile Deliquency) ialah perilaku jahat (Dursila), atau kejahatan/kenakalan anak–anak muda yang merupakan gejala sakit (patologis) secara sosial pada anak – anak dan remaja,sehingga mereka itu mengembangkan bentuk tingkah laku yang menyimpang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Faktor – Faktor Yang Berhubungan Dengan Kenakalan Pada Remaja Putus Sekolah di Kenagarian Baringin Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam Tahun 2015.Disain Penelitian adalah DeskriptifAnalitik dengan pendekatan Croscektional.Sampel sebanyak 30 orang remaja putus sekolahdan pengolahan data dengan Chi square test.Hasil penelitian didapatkanlebih dari separo (63,3%) responden memiliki kontrol diri yang terkontrol pada remaja, sebagian besar (76.7%) responden memiliki perbedaan pikir yang terjadi pada remaja, lebih dari separo (56.7%) responden yang pengaruh tontonan terpengaruh pada remaja, sebagian besar (70.0%) responden memiliki pengaruh teman sebaya yang pengaruh pada remaja, lebih dari separo (56.7%) responden memiliki kenakalan remaja yang tidak terjadi pada remaja. Terdapat hubungan antara pengaruh kontrol diri dengan kenakalan remajadengan nilai p = 0,026 (p<0,05) dan OR= 2.963, terdapat hubungan antara perbedaan pola pikir dengan kenakalan remaja p=0,010 (p<0,05) dan OR=6.546, terdapat hubungan antara pengaruh tontonan dengan kenakalan remajadengan nilai p=0,040 (p< 0,05) dan OR=2.531,terdapat hubungan antara Pengaruh teman sebaya dengan kenakalan remajadengan nilai p=0,013 (p< 0,05) dan OR=0.938. Diharapkan penelitian ini dapat mencegah terjadinya kenakalan remaja putus di Kenagarian baringin Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam dan juga bagi siswa remaja putus sekolah yang mengalami kenakalan remajadapat meningkatkan pengetahuannya dalamhal yang positif untuk menjaga perilaku di masyarakat.Hasil penelitian ini dapat menambah wawasan peneliti dibidang riset keperawatan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 23 Sep 2019 08:55
Last Modified: 23 Sep 2019 08:55
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/510

Actions (login required)

View Item View Item