IDENTIFIKASI BAKTERI AEROB PADA ULKUS DARI PASIEN DIABETES MELITUS

Ellia Maulida, ELLIA (2019) IDENTIFIKASI BAKTERI AEROB PADA ULKUS DARI PASIEN DIABETES MELITUS. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
KTI ELLIA MAULIDA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Diabetes melitus adalah suatu keadaan didapatkan peningkatan kadar gula darah yang kronik sebagai akibat dari gangguan pada metabolisme karbohidrat, lemak, dan protein karena kekurangan hormon insulin. Masalah utama pada penderita Diabetes Melitus ialah terjadinya komplikasi, khususnya komplikasi Diabetes Melitus kronik yang merupakan penyebab utama kesakitan dan kematian penderita Diabetes Melitus. Ulkus diabetikum merupakan salah satu komplikasi Diabetes Melitus (DM) yang ditandai dengan adanya penyulit vaskular (mikrovaskuler dan makrovaskuler) ditambah dengan neuropati perifer dan kemudian infeksi sehingga terjadi ulkus diabetik.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Identifikasi Bakteri Aerob Pada Ulkus dari Pasien Diabetes Melitus. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dilakukan pada bulan Februari - Juni 2019 di Laboratorium Biomedik STIKes Perintis Padang, jumlah sampel sebanyak 3 orang, yang ambil swab ulkusnya, kemudian di kultur pada media agar darah, dilakukan identifikasi secara makroskopis dan mikroskopis. Hasil mikroskopis didapatkan jenis bakteri Staphylococcus aureus. Hasil Makroskopis, koloni berbentuk bulat, halus, menonjol, dan berkilau, serta membentuk pigmen berwarna kuning keemasan. Kata Kunci : Diabetes Melitus, Ulkus Diabetikum, Staphylococcus aureus

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 28 Nov 2019 07:55
Last Modified: 28 Nov 2019 07:55
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/677

Actions (login required)

View Item View Item