PREVALENSI HASIL PEMERIKSAAN RHEUMATOID FAKTOR DI UPTD LABORATORIUM KESEHATAN PROVINSI SUMATERA BARAT

LILI ANISA, LILI (2019) PREVALENSI HASIL PEMERIKSAAN RHEUMATOID FAKTOR DI UPTD LABORATORIUM KESEHATAN PROVINSI SUMATERA BARAT. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
KTI LENGKAP LILI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Rheumatoid artritis merupakan penyakit inflamasi sistemik kronik atau penyakit autoimun dimana rheumatoid arthritis ini memiliki karakteristik terjadinya kerusakan pada tulang sendi, sendi menjadi kaku (ankilosis) dan deformitas. Penyakit ini adalah salah satu dari sekelompok penyakit jaringan penyambung difus yang diperantarai oleh imunitas. Rheumatoid arthritis merupakan salah satu radang sendi yang dialami lansia. Tujuan penelitian ini untuk melihat gambaran hasil pemeriksaan Rheumatoid Faktor (RF) di UPTD Laboratorium Kesehatan Provinsi Sumatera Barat. Jenis Penelitian ini deskriptif data disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi menggunakan program PASW statistics 2018 dan dianalisis secara naratif, dilakukan pada bulan Februari sampai Juni 2019, jumlah sampel 30 orang, pemeriksaan ini dilakukan dengan metode slide aglutinasi. Hasil penelitian RF positif berjumlah 1 dengan persentase 3,3%, sebagian besar pasien terdiri dari perempuan dengan persentase 76,7%, dan kelompok umur yang banyak melakukan pemeriksaan yaitu kisaran umur 46-65 tahun dengan persentase sebesar 56,7%. Kata kunci : Rheumatoid faktor, prevalensi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 28 Nov 2019 08:17
Last Modified: 28 Nov 2019 08:17
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/686

Actions (login required)

View Item View Item