MEMBANDINGKAN KADAR HEMOGLOBIN PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIS SEBELUM DAN SESUDAH TRANSFUSI DARAH DI RSUD PARIAMAN

Rina Zalfitriyani, Rina (2019) MEMBANDINGKAN KADAR HEMOGLOBIN PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIS SEBELUM DAN SESUDAH TRANSFUSI DARAH DI RSUD PARIAMAN. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
KTI.pdf

Download (1MB)

Abstract

Gagal ginjal adalah suatu kondisi dimana ginjal tidak dapat menjalankan fungsinya secara normal. Pada gagal ginjal kronis penurunan fungsi ginjal terjadi secara perlahan dan sering ditemukan anemia yang berkaitan dengan ginjal yang menghasilkan hormon eritropoetin yang berfungsi merangsang sum-sum tulang untuk membentuk sel darah dan jika terjadi kekurangan sel darah merah maka kadar hemoglobin akan menurun, transfusi rutin dilakukan sebagai terapi pengganti fungsi ginjal pada penderita gagal ginjal kronis dan tranfusi juga berpengruh terhadap tubuh yaitu demam, alergi, kerusakan paru, kelebihan cairan, kelebihan zat besi dan lainnya.Tujuan untuk mengetahui perbedaan kadar hemoglobin sebelum dan sesudah transfusi darah pada pasien gagal ginjal kronis di RSUD Pariaman. Menggunakan metode analitik cross sectional menggunakan sampel secara acak yang berjumlah 30 orang yang dilakukan pada bulan Februari-Juni 2019 yang memenuhi kriteria inklusi. Data diolah dalam bentuk tabel di analisa menggunakan uji t tes (independen) SPSS. Hasil pemeriksaan Hemoglobin sebelum transfusi didapatkan rata-rata Hb 8,38 g/dl dan sesudah 8,54 g/dl dan hasil dari nialai P > 0,05 HO ditolak dan Ha diterima maka ada perbedaan dan jika < 0,05 makan HO diteriman dan Ha ditolak maka tidak ada perbedaan. Dari hasil yang didapatkan disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang bermakna antara kadar Hb sebelum dan sesudah transfusi darah pada pasien CKD di RSUD Pariaman. Kata kunci : Penyakit gagal ginjal kronis, Hemoglobin, Transfusi

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 28 Nov 2019 09:06
Last Modified: 28 Nov 2019 09:06
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/703

Actions (login required)

View Item View Item