Nadilla, dilla (2019) FAKTOR – FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN STATUS GIZI ANAK BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS DADOK TUNGGUL HITAM TAHUN 2019. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.
Text
SKRIPSI NADILLA 1513211020.pdf Download (2MB) |
Abstract
Tantangan utama dalam pembangunan suatu bangsa adalah membangun sumber daya manusia yang berkualitas yang sehat, cerdas, dan produktif. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui faktor–faktor yang berhubungan dengan status gizi anak balita di wilayah kerja Puskesmas Dadok Tunggul Hitam, Kec. Koto Tangah Kota Padang. Jenis Penelitian ini bersifat analitik dengan desain Cross Sectional Study. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Dadok Tunggul Hitam Kecamatan Koto Tangah pada bulan April – Juni 2019. Populasi pada penelitian ini yaitu semua balita usia 7-59 bulan yang berjumlah 1647 anak balita. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan rumus Estimasi Proporsi dengan alokasi proporsional, dan didapatkan sampel berjumlah 44 sampel. Data yang dikumpulkan meliputi karakteristik ibu, (pendidikan,umur), pekerjaan ibu, riwayat pemberian ASI eksklusif, dan pengetahuan ibu yang dikumpulkan dengan metode wawancara melalui kuesioner. Sedangkan data status gizi dikumpulkan dengan pengukuran berat badan dengan menggunakan timbangan digital. Data yang telah dikumpul diolah dengan menggunakan program SPSS versi 16 dilakukan analisa univariat dan bivariat dengan uji chi-square pada tingkat kemaknaan 0,05. Hasil penelitian ditemukan prevalensi status gizi balita yang kurang sebesar (47,7%) sebagian besar responden dikategorikan bekerja sebanyak (59,1%), pengetahuan ibu yang kurang sebanyak (54,5%), serta balita yang tidak mendapatkan ASI secara eksklusif sebanyak (65,9%). Dari uji chi-square ditemukan hubungan yang bermakna antara pengetahuan ibu, status pekerjaan ibu dan riwayat pemberian ASI eksklusif dengan status gizi anak balita. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada masyarakat hendaknya lebih aktif dalam mengikuti perkembangan informasi kesehatan, kepada pihak puskesmas untuk mengadakan penyuluhan tentang gizi buruk dan kurang agar masyarakat lebih paham tentang pentingnya menjaga kesehatan balita. Sumber Literatur : 40 Sumber (2004-2017) Kata Kunci : Status Gizi Balita, Pengetahuan Ibu, Status Pekerjaan Ibu, Riwayat Pemberian ASI eksklusif
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi |
Depositing User: | khoirul hanif khoirul hanif |
Date Deposited: | 03 Dec 2019 04:30 |
Last Modified: | 03 Dec 2019 04:30 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/749 |
Actions (login required)
View Item |