DELI RAHAYU, PUTRI (2020) UJI STABILITAS POOLED SERA DENGAN DAN TANPA PENAMBAHAN ETILEN GLIKOL TERHADAP PEMERIKSAAN KOLESTEROL. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.
Text
Deli Rahayu Putri.pdf Download (2MB) |
Abstract
Pemantapan mutu ditujukan untuk menjamin kualitas, ketelitian dan ketepatan hasil suatu pemeriksaan. Pemantapan mutu dibagi menjadi pemantapan mutu internal dan pemantapan mutu eksternal, dalam melakukan pemantapan mutu internal untuk meningkatkan mutu presisi dan akurasi di laboratorium membutuhkan adanya bahan kontrol yang diperoleh dari bahan komersial dan pooled sera. Kestabilan bahan kontrol dipengaruhi oleh suhu, suhu yang dianjurkan yaitu -20℃ akan stabil sampai 6 bulan sedangkan pada suhu 2-8℃ stabil dalam 6 hari. Untuk mempertahankan kestabilan diperlukan adanya pengawet, etilen glikol sebagai pengawet pooled sera telah direkomendasikan oleh WHO. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan stabilitas kadar kolesterol terhadap pooled sera dengan etilen glikol dan pooled sera tanpa etilen glikol yang disimpan selama 0, 18 dan 35 hari pada suhu 2-8℃. Jenis penelitian ini adalah observasi analitik. Serum yang terkumpul ditambahkan etilen glikol 15% dari total pooled sera, diukur berdasarkan 3 perlakuan pada penyimpanan suhu 2-8℃. Penelitian dilakukan pada November 2019 - Agustus 2020 di laboratorium RSUD Dr. Achmad Mochtar Bukittinggi. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara lama penyimpanan pooled sera dengan etilen glikol dan pooled sera tanpa etilen glikol terhadap kadar kolesterol pada hari ke 35 (p-value <0.05). Penelitian disimpulkan bahwa kadar kolesterol pooled sera etilen glikol dan pooled sera tanpa etilen glikol sama-sama stabil sampai hari ke 18 dan mulai tidak stabil pada hari ke 35.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan |
Depositing User: | tripayuni ekaputri |
Date Deposited: | 10 May 2021 02:55 |
Last Modified: | 10 May 2021 02:55 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/1480 |
Actions (login required)
View Item |