Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemampuan Keluarga Dalam Perawatan Pasien Pasca Stroke Di Rumah Di Kota Bukittinggi.

57.ADE SURYANI 1714201178, 57.ADE SURYANI 1714201178 (2022) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemampuan Keluarga Dalam Perawatan Pasien Pasca Stroke Di Rumah Di Kota Bukittinggi. Skripsi thesis, UNIVERSITAS PERINTIS INDONESIA.

[img] Text
57 ADE SURYANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

57.ADE SURYANI 1714201178 ABSTRAK Latar belakang Keluarga merupakan salah satu faktor lingkungan yang mempengaruhi perjalanan penyakit, sehingga keluarga mempunyai peranan penting dalam pemeliharaan dan perawatan anggota keluarga yang menderita stroke. Berdasarkan wawancara terhadap 10 orang keluarga dari pasien stroke, 6 orang merasa tidak mampu untuk merawat pasien pasca stroke karena harus melakukan pengontrolan makan, minum, olah raga dan pemeriksaan kesehatan pasien.Tujuan penelitian untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan keluarga dalam perawatan pasien pasca stroke. Metode: Metode penelitian deskriptif analitik dengan desain cross sectional. Sampel berjumlah 44 keluarga pasien pasca stroke yang terdapat di wilayah kerja Puskesmas Perkotaan Rasimah Ahmad dan Puskesmas Nilam Sari, yang diambil secara simple random sampling. Data diolah dan dianalisa menggunakan uji chi-square. Hasil: Analisa univariat didapatkan bahwa responden memiliki pola dan proses komunikasi yang baik (50,0 %), struktur peran keluarga baik (54,5%), akses pelayanan kesehatan lancar (56,8 %), dan kurang mampu dalam merawat pasien pasca stroke (54,5 %). Hasil bivariat tidak ada hubungan pola dan proses keluarga dengan kemampuan keluarga (p = 0,762 dan OR = 1,444), ada hubungan struktur peran dengan kemampuan keluarga (p = 0,029 dan OR = 5,000) dan ada hubungan akses pelayanan kesehatan dengan kemampuan keluarga dalam perawatan pasien pasca stroke (p = 0,011 dan OR = 6,667). Kesimpulan dan Saran: Disimpulkan bahwa ada hubungan antara struktur keluarga dan akses pelayanan kesehatan dengan kemampuan perawatan pasien pasca stroke di rumah. Diharapkan pada petugas kesehatan agar selalu memotivasi keluarga pasien pasca stroke, sehingga mereka memiliki semangat dan kemampuan dalam merawat pasien pasca stroke, serta memberikan kemudahan bagi pasien dengan akses pelayanan kesehatan yang kurang lancar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Keperawatan
Depositing User: lena lena
Date Deposited: 01 Aug 2022 02:57
Last Modified: 01 Aug 2022 02:57
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2455

Actions (login required)

View Item View Item