FRAMSILIA FAUZI, FRAMSILIA FAUZI (2022) PENGARUH PEMBERIAN SALAD BUAH (PISANG, ALPUKAT, PEPAYA, YOGURT) TERHADAP PERUBAHAN TEKANAN DARAH PASIEN STROKE DENGAN HIPERTENSI DI RUANG RAWAT INAP RUMAH SAKIT OTAK DR. Drs. M HATTA BUKITTINGGI. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.
Text
skripsi framsiliza fauzi 2020273011.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Stroke merupakan salah satu penyakit degeneratif penyebab kecacatan nomor satu dan kematian nomor tiga di dunia setelah penyakit jantung dan kanker. Prevalensi Hipertensi juga mengalami kenaikan setiap tahunnya dan menjadi penyumbang 17,5 juta kasus stroke di dunia. Data Riskesdas menunjukkan prevalensi hipertensi di Indonesia tahun 2018 adalah 34,11%, dan di Provinsi Sumatera Barat sebesar 25,16%. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian salad (pisang, alpukat, pepaya, yogurt) terhadap perubahan tekanan darah pasien stroke dengan hipertensi di ruang rawat inap Rumah Sakit Otak DR. Drs. M Hatta Bukittinggi. Penelitian ini bersifat eksperimen semu (quasi eksperimen) dengan desain one group pretest posttest. Penelitian dilakukan pada bulan April 2021 Oktober 2021 sampai Februari 2022. Populasi dan sampel penelitian adalah pasien di ruang rawat inap Rumah Sakit Otak DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi. Pengambilan sampel dilakukan secara Purposive Sampling, jumlah responden didapatkan sebanyak 30 orang responden. Pengolahan data dilakukan dengan uji Wilcoxon. Data yang dikumpulkan adalah data tekanan darah responden sebelum dan sesudah intervensi dengan menggunakan alat ukur tensimeter. Hasil penelitian menunjukkan sebagian besar responden berjenis kelamin laki-laki, umur 40-64 tahun dan IMT normal, tingkat pendidikan SMA. Sebagian besar responden perempuan bekerja sebagai ibu rumah tangga dan sebagian besar responden mendapatkan diet rendah garam I. Rata-rata tekanan darah responden sebelum intervensi adalah 165,67/95 mmHg. Rata-rata tekanan darah setelah intervensi adalah 131/80,33 mmHg. Ada perbedaan yang signifikan setelah pemberian salad buah (pisang, alpukat, pepaya, yogurt) terhadap perubahan tekanan darah responden di ruang rawat inap rumah sakit DR. Drs. M. Hatta Bukittinggi (p < 0,005). Saran dari penelitian ini diharapkan responden melanjutkan mengkonsumsi salad buah (pisang, alpukat, pepaya, yogurt) sebagai salah satu pengobatan alternatif untuk menurunkan tekanan darah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi |
Depositing User: | tripayuni ekaputri |
Date Deposited: | 30 Dec 2022 04:48 |
Last Modified: | 30 Dec 2022 04:48 |
URI: | http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/2494 |
Actions (login required)
View Item |