GAMBARAN PROTEIN URINE PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU YANG MENGONSUMSI OBAT ANTI TUBERRKULOSIS (OAT) DI RSUD PARIAMAN

SHAFIRA ADE PUTRI, SHAFIRA ADE PUTRI (2023) GAMBARAN PROTEIN URINE PADA PASIEN TUBERKULOSIS PARU YANG MENGONSUMSI OBAT ANTI TUBERRKULOSIS (OAT) DI RSUD PARIAMAN. Skripsi thesis, Universitas Perintis Indonesia.

[img] Text
SKRIPSI SHAFIRA ADE PUTRI.pdf

Download (561kB)

Abstract

Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit menular yang menjadi penyebab utama kesehatan yang buruk, juga sebagai salah satu penyebab utama kematian di seluruh dunia. Tuberkulosis disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis, yang menyebar ketika orang yang sakit TB mengeluarkan bakteri ke udara (misalnya melalui batuk). Penyakit ini biasanya mempengaruhi paru - paru (TB paru) tetapi juga dapat mempengaruhi organ lain (TB ekstra paru). Salah satu upaya penanggulangan penyakit Tuberkulosis adalah dengan menggunakan metode DOTS (Directly Observed Treatment of Short Course) yang didasarkan pada rekomendasi World Health Organization (WHO) dengan menggunakan obat anti tuberkulosis (OAT) Penggunaan OAT dapat menimbulkan efek samping yaitu salah satunya efek nefrotoksik. Nefrotoksik merupakan efek toksik dari obat-obatan atau bahan kimia yang dapat menimbulkan pengaruh buruk terhadap fungsi ginjal, sehingga dapat menyebabkan peningkatan kandungan protein dalam urine atau proteinuria. Obat anti tuberkulosis yang dapat menimbulkan efek nefrotoksik diantaranya rifampisin dan streptomisin yang dapat menyebabkan gangguan fungsi dari ginjal dan menyebabkan peningkatan kandungan protein dalam urine atau proteinuria. Tujuan dari penelitian ini mengetahui kadar protein urine pasien tuberculosis paru yang sedang mengonsumsi OAT. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian yang bersifat deskriptif dengan rancangan cross sectional Penelitian ini akan dilaksanakan pada Bulan Juli – Agustus 2023 di RSUD Pariaman dengan jumlah sampel 20 responden dan data diolah menggunakan SPSS uji univariat. Hasil penelitian didapatkan bahwa penderita Tb Paru yang sedang mengonsumsi OAT didapatkan sebanyak 5 orang (25%) dengan hasil protein urine positif dan 15 (75%) orang dengan hasil protein urine negative. Kata Kunci : Obat Anti Tuberkulosis (OAT), Protein Urine, Tuberkulosis Paru

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D4 Analis Kesehatan
Depositing User: tripayuni ekaputri
Date Deposited: 14 Jun 2024 03:20
Last Modified: 14 Jun 2024 03:20
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/3319

Actions (login required)

View Item View Item