HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI IBU, ASUPAN ENERGI, ZAT BESI DAN ZINC DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL PERIODE 2010 – 2018 DI PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2019 (META-ANALISIS)

EVI ANGGRAENI, EVI ANGGRAENI (2019) HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI IBU, ASUPAN ENERGI, ZAT BESI DAN ZINC DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL PERIODE 2010 – 2018 DI PROVINSI SUMATERA BARAT TAHUN 2019 (META-ANALISIS). Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
skripsi eviiii.pdf

Download (854kB)

Abstract

Anemia merupakan kondisi dimana jumlah dan ukuran sel darah merah atau konsentrasi hemoglobin dibawah nilai batas normal, akibatnya dapat mengganggu kapasitas darah untuk mengangkut oksigen kesekitar tubuh. Anemia pada ibu hamil sangat terkait dengan mortalitas dan morbiditas pada ibu dan bayi, termasuk risiko keguguran, lahir mati, prematuritas dan berat bayi lahir rendah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pengetahuan gizi ibu, asupan energi, zat besi dan zinc dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Provinsi Sumatera Barat. Penelitian ini menggunakan metode meta-analisis. Dilakukan sejak bulan Desember 2018 – Juli 2019. Ruang lingkup penelitian ini meliputi povinsi Sumatra Barat dengan tahun publikasi artikel dari tahun 2010 – 2018. Dari hasil penelitian ini terdapat 15 artikel yang teridentifikasi dan masuk kedalam meta-analisis. Hasil analisis menggunakan random effect model dan fixed effect model hubungan pengetahuan gizi ibu dengan kejadian anemia ibu hamil diperoleh pooled OR 2,79, asupan energi dengan kejadian anemia ibu hamil diperoleh pooled OR 2,58, zat besi dengan kejadian anemia diperoleh pooled OR 2,58, dan zinc dengan kejadian anemia ibu hamil diperoleh pooled OR 1,89. Hasil meta-analisis menunjukkan variabel pengetahuan gizi ibu dan asupan energi dan zat besi berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil, sedangkan asupan zinc tidak terdapat hubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil. Kesimpulan pada penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan pengetahuan gizi ibu, asupan energi dan zat besi berhubungan dengan kejadian anemia pada ibu hamil di Provinsi Sumatra Barat. Diharapkan pada dinas kesehatan untuk meningkatkan upaya edukasi terkait dengan anemia pada ibu hamil atau pada kelas parenting yang dilakukan dipelayanan kesehatan

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 06 Sep 2019 01:23
Last Modified: 06 Sep 2019 01:23
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/333

Actions (login required)

View Item View Item