GAMBARAN HASIL HEMATOKRIT DAN JUMLAH LEUKOSIT PADA PASIEN DEMAM BERDARAH DENGUE DI RSU MAYJEN H.A THALIB KERINCI

Marlini, Lini (2019) GAMBARAN HASIL HEMATOKRIT DAN JUMLAH LEUKOSIT PADA PASIEN DEMAM BERDARAH DENGUE DI RSU MAYJEN H.A THALIB KERINCI. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
KTI LIN full.pdf

Download (2MB)

Abstract

Demam Berdarah Dengue (DBD) merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang utama di Indonesia. Pemeriksaan jumlah leukosit dan hematokrit menjadi indikator diagnosa DBD. Jumlah leukosit akan menurun (leukositopenia) diakibatkan oleh destruksi leukosit sedangkan nilai hematokrit akan meningkat (hemokonsetrasi) karena penurunan volume plasma darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran jumlah leukosit dan nilai hematokrit pada penderita demam berdarah dengue, di RSU Mayjen H.A Thalib, Kerinci pada Februari – Juni 2019. Jenis penelitian ini adalah retrospektif terhadap 30 orang. Hasil penelitian ini didapatkan pasien yang dinyatakan positif DBD lebih tinggi berjenis kelamin laki-laki dan lebih banyak menyerang anak-anak (<10 tahun). Rata –rata jumlah leukosit saat masuk rumah sakit adalah 5.664 sel/mm3, dengan nilai terendah laki-laki adalah 1.700sel/mm3dan perempuan adalah 1.570 sel/mm3, sedangkan rata –rata nilai hematokrit saat masuk rumah sakit dengan nilai tertinggi pada laki-laki adalah 43,75% dan perempuan 35,71%. Pemeriksaan penunjang yang dilakukan adalah pemeriksaan Ig M dan Ig G dengan hasil pasien positif Ig M adalah sebanyak 5 orang (16,7%), pasien dengan positif Ig G sebanyak 9 orang (30%), dan pasien dengan positif Ig M dan Ig G sebanyak 16 orang (53,33%). Kata kunci : Demam berdarah dengue, jumlah leukosit, nilai hematokrit.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Teknologi Laboratorium Medik
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 28 Nov 2019 08:25
Last Modified: 28 Nov 2019 08:25
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/689

Actions (login required)

View Item View Item