PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG UBI UNGU (Ipomea Batatas L.Poiret) TERHADAP MUTU ORGANOLEPTIK, ZAT GIZI MAKRO DAN KADAR BETAKAROTEN MUFFIN

ANGGI DEWI, ANGGI (2019) PENGARUH PENAMBAHAN TEPUNG UBI UNGU (Ipomea Batatas L.Poiret) TERHADAP MUTU ORGANOLEPTIK, ZAT GIZI MAKRO DAN KADAR BETAKAROTEN MUFFIN. Skripsi thesis, Stikes Perintis Padang.

[img] Text
SKRIPSI-dikonversi.pdf

Download (2MB)

Abstract

Ubi jalar ungu (Ipomoea batatas L.poiret) merupakan salah satu bahan pangan yang tinggi zat gizi serta memiliki peluang sebagai penambah bahan pangan utama dalam pembuatan makanan, sehingga bila diterapkan mempunyai peran penting dalam upaya penganekaragaman pangan dan dapat diproses menjadi aneka ragam produk yang mampu mendorong pengembangan agro-industri dalam diversifikasi pangan. Tujuan penelitian Ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan tepung Ubi Ungu (Ipomea Batatas L.Poiret) Terhadap Mutu Organoleptik Zat Gizi Makro Dan Kadar Betakaroten Muffin. Penelitia Ini merupakan penelitian eksperimen dengan menggunakan desain rancangan acak lengkap (RAL) yang terdiri dari empat perlakuan dengan dua kali ulangan. Penelitian ini dilakukan pada bulan mei – juli 2019, pengamatan yang dilakukan adalah subjektif yang dilakukan pada uji mutu organoleptik dengan panelis Mahasiswa Gizi STIKes Perintis berjumlah 25 orang. Analisa yang digunakan adalah analisa sidik ragam untuk melihat perbedaan perlakuan antara kelompok perlakuan. Dengan menggunakan uji normalitas, jika data yg dihasilkan tidak normal maka dilakukan uji lanjutan dengan uji Friedman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Muffin ( dengan penambahan tepung ubi ungu 60g) merupakan Muffin yang disukai panelis dengan kadar karbohidrat 43,50%, kadar protein 1,7669, kadar lemak 29,54%, kadar air 13,19%, dan kadar Betakaroten 1870mg/100g. Disarankan kepada peneliti selanjutnya untuk mengamati masa simpan muffin dengan tepung ubi ungu sehingga baik untuk dikonsumsi oleh konsumen. Daftar Bacaan : 2004 – 2018. Kata Kunci : Muffin, tepung ubi ungu, mutu organoleptik, kadar betakaroten dan za gizi makro.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RZ Other systems of medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > S1 Gizi
Depositing User: khoirul hanif khoirul hanif
Date Deposited: 03 Dec 2019 03:35
Last Modified: 03 Dec 2019 03:35
URI: http://repo.upertis.ac.id/id/eprint/737

Actions (login required)

View Item View Item